Upacara Pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)

Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan kegiatan awal yang wajib diikuti oleh peserta didik baru pada tahun ajaran 2022/2023

Tujuan MPLS sendiri adalah salah satunya untuk membantu siswa beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru, mengenali potensi diri, mengembangkan interaksi positif antar peserta didik baru serta interaksi dengan warga sekolah.

MPLS di SMK Nurul Ulum dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 11 sampai dengan 14 Juli 2022. dengan diawali Upacara Pembukaan dan Penyematan tanda peserta kegiatan MPLS yang dilaksanakan secara tertib yang langsung dipimpin oleh bapak kepala sekolah Bapak Aries Munandar, S.Fil.I.